Prediksi Hasil Liga Champions : Arsenal Vs Olympiakos

Filed Under ( , , ) by Unknown on Senin, 01 Oktober 2012

Arsenal membutuhkan sebuah reaksi bagus menyusul kekalahan pertama mereka musim ini pada akhir pekan. Raihan angka penuh atas Olympiakos di matchday 2 Liga Champion, Kamis (4/10), harus bisa direalisasikan.

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, merasa sedih karena timnya gagal merebut satu poin pun di kandang sendiri saat menjamu Chelsea, Minggu (30/9).

Arsenal menelan kekalahan pertama musim ini dengan menyerah, 1-2, kepada Chelsea. Arsenal hanya sanggup mencetak gol ke gawang Chelsea melalui Gervinho, sedangkan sang lawan mampu dua kali mencetak gol lewat aksi Fernando Torres dan Juan Mata.

"Saya yakin kami sedikit grogi pada awal pertandingan, tapi setelah 20 menit pertama ketika kami sudah menikmati pertandingan, kami tak seharusnya kalah dalam pertandingan ini," kata Wenger.


Reaksi bagus yang dibutuhkan Arsenal tentunya berupa perbaikan signifikan dari dua masalah yang disebut Wenger. Pertahanan harus mencoba mendapatkan hasil clean sheet, sesuatu yang gagal diperoleh Thomas Vermaelen dkk dalam empat pertandingan terakhir mereka.
Pemain Andalan Arsenal Santi Cazorla yang didatangkan dari Malaga harus di optimalkan fungsinya, Karena Cazorla mampu menunjukkan penampilan yang luar biasa. Di usia 27 tahun, ia tampil mendekati performa terbaiknya dan Arsene Wenger bisa berharap banyak padanya dalam urusan membuat gol dan assists. 

Kemudian lini depan juga harus lebih akurat dan efisien. Gervinho dkk sebaiknya memastikan kemenangan berada di tangan sesegera mungkin.

Olympiakos bukan lawan yang mudah. Tim Merah-Putih memang kalah 1-2 dari Schalke di matchday 1, tapi saat itu mereka sesungguhnya tidak tampil jelek dengan sukses membatasi angka penguasaan bola Schalke sampai ke 39%.

Apalagi Olympiakos masih impresif di liga domestik. Sabtu kemarin tim asuhan Leonardo Jardim menang 1-0 atas Atromitos. Hasil itu membuat rekor sempurna Olympiakos di liga berlanjut ke angka lima pertandingan beruntun.
Para Pemain Arsenal juga harus mengawal Pemain handal Olympiakos Ioannis Fetfatzidis Kekuatan pemain ini ada pada kaki kirinya. Karena itulah ia langsung mendapat tempat utama ketika menembus tim tiga tahun lalu saat masih berusia 18 tahun. Sejak itu pula ia kerap dipercaya membela timnas Yunani. Ia juga tak canggung memanggul beban dengan mencetak gol penting saat menaklukkan Marseille 1-0 musim lalu. Dengan Kevin Mirallas meninggalkan Athena, Fetfatzidis layak menjadi andalan. 

Olympiakos mengenal Arsenal dengan sangat baik karena kedua tim sudah bertemu tiga kali di fase grup Liga Champion dalam empat musim. Siapa tahu mereka sudah mempersiapkan senjata yang tepat untuk menghadirkan kejutan di London.

Head To Head Arsenal Vs Olympiakos
‎(UCL)‎ 7 Des 2011 Olympiakos 3 - Arsenal 1
‎(UCL)‎ 29 Sep 2011 Arsenal 2 - Olympiakos 1
‎(UCL)‎ 10 Des 2009 Olympiakos 1 - Arsenal 0
(UCL)‎ 30 Sep 2009 Arsenal 2 - Olympiakos 0

Lima Pertandingan Terakhir Arsenal
29 Sep 2012Arsenal 1 - Chelsea 2EPL
27 Sep 2012Arsenal 6 - Coventry 1PLCC
23 Sep 2012Manchester City 1 - Arsenal 1EPL
19 Sep 2012Montpellier HSC 1 - Arsenal 2UCL
15 Sep 2012Arsenal 6 - Southampton 1EPL

Lima Pertandingan Terakhir Olympiakos
29 Sep 2012Atromitos 0 - Olympiakos 1PSY
24 Sep 2012Olympiakos 4 - Panthrakikos 1PSY
19 Sep 2012Olympiakos 1 - Schalke 04 2UCL
15 Sep 2012PAS Giannina 1 - Olympiakos 2PSY
03 Sep 2012Olympiakos 4 - Levadiakos 0PSY

Prediksi susunan pemain Arsenal vs Olympiakos:

Arsenal (4-2-3-1): Mannone, Jenkinson, Mertesacker, Vermaelen, Gibbs, Arteta, Diaby, Gervinho, Cazorla, Podolski, Giroud.


Olympiakos (4-2-3-1): Carroll, Torossidis, Contrreras, Manolas, Holebas, Modesto, Maniatis, Machado, Fuster, Abdoun, Djebbour.

Prediksi Hasil Pertandingan Liga Champions : 
Arsenal 2 - 1 Olympiakos


Denaihati

Leave a Reply